Surprise Me!

Kebakaran di Pasar Garuda Jakbar: 70 Bangunan Hangus, 2 Orang Terluka | BERUT

2025-07-21 7 Dailymotion

JAKARTA, KOMPAS.TV - Dua orang terluka saat kebakaran melanda Pasar Garuda di Kelurahan Duri Utara, Tambora, Jakarta Barat. <br /> <br />Dengan dibantu warga, petugas yang telah berada di lokasi kebakaran langsung berupaya mencegah agar api tidak semakin merambat ke bangunan-bangunan lainnya. <br /> <br />Namun, banyaknya material berbahan kayu membuat api kian membesar dan menghanguskan 70 bangunan. <br /> <br />Api berkobar di tengah permukiman padat penduduk, kemudian meluas ke area pasar. <br /> <br />Akses jalan yang sempit dan sumber air yang jauh pun menjadi kendala dalam proses pemadaman. <br /> <br />Lebih dari 7 jam, proses pemadaman dilakukan oleh sebanyak 27 unit mobil pemadam dari Sudin Gulkarmat Jakarta Barat. <br /> <br />Baca Juga Diduga Korsleting, Sepeda Motor Hangus Terbakar di Jalan Raya! | BERUT di https://www.kompas.tv/regional/606553/diduga-korsleting-sepeda-motor-hangus-terbakar-di-jalan-raya-berut <br /> <br />#kebakaran #pasar #damkar #kebakaranjakarta <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/606555/kebakaran-di-pasar-garuda-jakbar-70-bangunan-hangus-2-orang-terluka-berut

Buy Now on CodeCanyon